Solok, (InfoPublikSolok) – Dalam rangka meningkatkan peran serta keluarga dalam pelaksanaan Program PKK, Pengurus PKK Kelurahan Simpang Rumbio melalui Pokja 1, 2, 3 dan 4 melaksanakan pertemuan dengan seluruh Dasawisma untuk menyosialisasikan Program Kerja PKK yang ada di Kelurahan Simpang Rumbio yang diadakan di Masjid Al-Amin Simpang Rumbio, Rabu (20/3/2019).
Ketua Pokja 1, Marta Dewiva mengungkap rasa terima kasihnya atas kedatangan dan dukungan dari pihak Kelurahan Simpang Rumbio serta kerjasama semua pihak terkait hingga kegiatan pertemuan ini bisa berlangsung dengan kehadiran seluruh pengurus Pokja 1, 2, 3 dan 4 yang ada di Kelurahan Simpang Rumbio meski kegiatan itu terselenggara secara dadakan guna membuat program kerja PKK.
Marta Dewiva selaku pelaksana kegiatan pertemuan ini berharap dengan adanya bulan bhakti Dasawisma ini, kelompok Dasawisma sebagai ujung tombak PKK harus membumi dan terus meningkatkan perannya dalam peningkatan kualitas dan kesejahteraan keluarga khususnya dan masyarakat Kelurahan Simpang Rumbio pada umumnya.
Sementara itu, Lurah Simpang Rumbio, Zulkifli, S.Sos dalam sambutan dan arahannya, berharap melalui kegiatan bulan bhakti dasawisma ini kedepannya akan mampu terus dapat mengembangkan peran PKK dalam keseimbangan keluarga, turut berperan dalam peningkatan kemajuan baik pembangunan maupun yang lainnya dalam segala lini, dan aktif dalam mengkatalisir pembangunan di Kota Solok ini.
“Kami sangat bangga dan bahagia kepada kita semua karena dari semua lini saling bergandengan tangan untuk memajukan Kelurahan Simpang Rumbio, baik dari Pemuda dan Masyarakat-nya yang telah menyukseskan acara Pekan Olahraga Kota (Porkot) yang baru dilaksanakan dengan meraih 3 medali, ini adalah sebuah kebanggaan bagi kami karena kegiatan ini kita ikuti dan persiapkan dengan tidak ada dana dan kemudian kita dapat meraih prestasi dalam kegiatan tersebut, serta dalam bidang seni, budaya dan lain-lain dan kami berharap juga bagaimana menjadikan kelompok Dasawisma menjadi kelompok binaan yang aktif dan kreatif, menjadikan Dasawisma insani dan bermasyarakat, Dasawisma menjadi kelompok yang mampu membangun rumah tangga yang lebih baik,” ujarnya. (amf)
Tags:Related Posts
Perpisahan dan Apel Pagi Terakhir, Kepala Dinas Perkim Masuki Masa Purna Tugas
Menuju Koperasi Pola Syariah, DPKUKM Kerjasama dengan STES Tanah Datar
TP-PKK Kota Solok Bersiap Menuju Jambore PKK Sumbar
MTQ Tingkat Kelurahan Akan Digelar, Kelurahan Simpro Adakan Rapat Persiapan
Serahkan Bantuan Gizi Anak, BKKBN Sumbar Gerebek Dua Keluarga Stunting di Kota Solok