Solok, (InfoPublikSolok) – Satu lagi Kelompok Swadaya Masyarakat (KSM) Rumbio Saiyo terbentuk di Kelurahan Simpang Rumbio Kec. Lubuk Sikarah. Pembentukan KSM Rumbio Saiyo yang difasilitasi oleh pihak kelurahan dilaksanakan di Aula Kantor Lurah Simpang Rumbio, Jum’at (20/9/2019).
Pembentukan KSM tersebut dibuka Lurah Simpang Rumbio yang diwakili oleh Kasi Ekbang Kelurahan Simpang Rumbio, Fauziah Arsyadina, dan dihadiri oleh Ketua LPMK, Ketua RW, Ketua RT dan Perwakilan Masyarakat Kelurahan Simpang Rumbio.
Fauziah dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan ini dilaksanakan bertujuan untuk membentuk Pengurus KSM yang akan melaksanakan kegiatan di wilayah RW. 003 yang berlokasi RT.002, RW.003 dan RT.003 dengan harapan nantinya agar KSM kelurahan ini bisa melaksanakan kegiatan yang sebelumnya bernama Goro Badunsanak.
“Tahun ini kegiatan tersebut sepenuhnya dilaksankan oleh masyarakat melalui KSM yang dibentuk, pihak kelurahan hanya sebagai pengawas kegiatan bukan sebagai pelaksana,” kata Fauziah.
Kasi Ekbang juga menjelaskan bahwasanya untuk pemeriksaan dalam pelaksanaan kegiatan ini tidak lagi dilakukan oleh pihak Inspektorat, tapi langsung diperiksi oleh Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) Provinsi Sumatera Barat. Pelaksanaan kegiatannya direncanakan pada awal bulan Oktober dan berakhir sampai pertengahan Oktober 2019.
“Diharapkan yang menjadi Ketua KSM yang akan dibentuk adalah orang yang paham betul soal pelaksanaan pembangunan, sehingga dapat terlaksana dengan cepat, tepat, terencana dan sukses hasilnya,” harap Fauziah.
Acara kemudian dilanjutkan dengan pemilihan dan pembentukan Pengurus KSM Rumbio Saiyo. Dalam pemilihan tersebut, terpilih Rusdi Nursal sebagai Ketua KSM Rumbio Saiyo dengan sebagai Wakil Ketua Yurizal, Sekretaris, Methilda dengan dibantu Wakil Sekretaris, Putri Werizalny dan Bendahara, Riza Novizalti serta Wakilnya Meldawita.
Selain itu juga dibentuk Tim Pelaksana LPMK, Ketua RW.003, Ketua RT.003 RW.003 serta Apri Fadly, dengan Tim Pengawas dari Dinas Perumahan dan Permukiman Kota Solok, dan kemudian juga disepakati KSM tersebut bernama Rumbio Saiyo. (amf)
Tags:Related Posts
106 Unit Rumah Bantuan RTLH di Kota Solok Tuntas Dikerjakan 100 Persen
Job Fair Kota Solok 2023, Simak Penjelasan dan Tipsnya Berikut Ini! #edisi4
DWP Dispora Raih Juara Dua HUT Dharma Wanita Persatuan Kota Solok ke- 24 Tahun 2023
Walikota Hadiri Pelantikan Pengurus PMI Kota Solok 2023-2028
Job Fair Kota Solok 2023, Simak Penjelasan dan Tipsnya Berikut Ini! #edisi3
No Responses