Solok, (InfoPublikSolok) – Mushalla Darussalam Komplek Guru Biruhun RT 01/RW 05 Kelurahan Simpang Rumbio Kedatangan Tim V Safari Ramadan 1440 H Kecamatan Lubuk Sikarah, Kamis (23/5/2019).
Tim V Safari Ramadhan Kecamatan Lubuk Sikarah mendatangi Mushalla Komplek Guru RT 01 RW 05 adalah dalam rangka penyampaian program-program Pemerintah Daerah, selain dari membina hubungan ukhuwah islamiyah, sehingga terjalin hubungan silaturrahmi antara Pemerintah Daerah dengan Warga Masyarakat Kelurahan Simpang Rumbio.
Tim V yang diketuai oleh Firman Dt. Lelo Sutan FK-LPMK, Salmi Yusri, SH staf Kecamatan Lubuk Sikarah, Joni Rafiola Kasi Pemerintahan Kecamatan Lubuk Sikarah, Linda Yanti Staf Puskesmas Tanah Garam, Khoiry Ikhwanuddin Staf Kecamatan dan Afri Yanti, S.Ag selaku Mubaligh.
Firman menyampaikan dihadapan Jamaah Tarawih, tujuan kedatangan Tim V Safari Ramadhan ini adalah untuk menyampaikan porogram pembangunan Kota Solok baik yang berjalan dan akan berjalan, salah satunya adalah kelanjutan Pembangunan RSUD, Pembanguan sarana dan prasarana olahraga yang representatif yaitu sebuah Gelanggang Olahraga yang serba guna dan yang terakhir adalah pada bulan Juni Kota Solok menjadi Tuan Rumah MTQ Tingkat Sumbar yang ke-38 diharapkan warga kota Solok ikut serta menyukseskan MTQ Tingkat Sumbar ini.
Selanjutnya Tim V Safari Ramadhan Kecamatan Lubuk Sikarah menyerahkan bantuan kepada Pengurus Mushalla Darussalam senilai 1 juta rupiah untuk bantuan Mubaligh Mushalla Darussalam. (amf)
Tags:Related Posts
Perpisahan dan Apel Pagi Terakhir, Kepala Dinas Perkim Masuki Masa Purna Tugas
Penyerahan SK Pegawai Pramu Bakti KUA Lubuk Sikarah
Menuju Koperasi Pola Syariah, DPKUKM Kerjasama dengan STES Tanah Datar
MTQ Tingkat Kelurahan Akan Digelar, Kelurahan Simpro Adakan Rapat Persiapan
Serahkan Bantuan Gizi Anak, BKKBN Sumbar Gerebek Dua Keluarga Stunting di Kota Solok