Solok, (InfoPublikSolok) – Pawai Ta’aruf dalam rangka memeriahkan penyelenggaraan MTQ Nasional tingkat Provinsi Sumatera Barat ke-38 di Kota Solok dimulai dari halaman Kantor Balai Kota Solok dan disambut oleh Walikota Solok Zul Elfian, di panggung kehormatan Jalan Sudirman Kota Solok, Sabtu (15/6/2019) pagi.
Pawai Ta’aruf turut dimeriahkan Marching Band Karang Putih Semen Padang, tim kesenian Kota Solok, perwakilan Kafilah dari 19 Kabupaten/Kota, Pelajar utusan sekolah SMP dan SMA se-Kota Solok yang juga menampilkan Marchin Band dan ditutup oleh kendaraan dinas.
Pawai Ta’aruf salah satu event untuk memeriahkan penyelenggaraan MTQ Nasional ke-38 ini. “Dengan adanya pawai ini adalah salah satu bentuk wujud nyata bahwa MTQ Tingkat provinsi di Kota Solok segera dimulai,” kata Walikota Solok.
Pawai arak-arakan ini dimulai dari kantor Balai Kota Solok, Pasar Raya dan melintasi jalan utama Kota Solok. Kemudian, Setelah itu para peserta pawai ta’aruf melewati rute yang telah ditentukan dan berakhir di tenda utama yang terletak di Lapangan Merdeka Kota Solok.
Rombongan pawai disambut oleh Walikota Solok Zul Elfian dan Ketua DPRD Kota Solok serta istri dan para utusan Kabupaten/Kota se-Sumbar yang hadir. (hd)
Tags:Related Posts
Tes Kompetensi, 50 orang Peserta Ikuti Seleksi Rekrutmen PAH di Kota Solok
Budayakan Literasi Komunitas Pusako Sambangi Panti Asuhan Tunas Bangsa
Lindungi Tanah Wakaf, Kemenag Kota Solok Pasangkan Papanisasi
Pahami Tata Cara Ibadah Haji, Kemenag Kota Solok Gelar Manasik Massal
Dinas Kesehatan Adakan Pelatihan Bagi Petugas Kesehatan Haji