Solok, (InfoPublikSolok) – Dinas Pendidikan Kota Solok menggelar Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) bagi Kesetaraan Paket B selama tiga hari (10 s/d 12 Mei 2019).
UNBK bagi kesetaraan Paket B tersebut berdasarkan nomor ujian peserta diikuti 75 peserta, dengan rincian 37 siswa berasal dari Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) SKB dan 38 siswa berasal dari Pondok Pesantren Waratsatul Anbiya’ Kota Solok.
“Setiap hari UNBK dilaksanakan satu sesi dengan dua mata pelajaran,” kata Amri Yulis selaku Kabid PAUD dan Dikmas, Dinas Pendidikan Kota Solok.
“UNBK kesetaraan Paket B ini diselenggarakan di PKBM masing-masing, namun penyelenggaraan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) Paket B Pondok Pesantren Waratsatul Anbiya’ tahun pelajaran 2018/2019, dilaksanakan di Madrasah Aliyah Negeri (MAN),” jelasnya.
Adapun mata pelajaran yang diujikan sebanyak enam mata pelajaran, yakni Bahasa Indonesia, Pendidikan Kewarganegaraan, Matematika, Bahasa Inggris dan Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) dan Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS).
Hari pertama pelaksanaan UNBK, Jumat (10/5) dimulai pada pukul 08.30 hingga 10.30 wib menguji mata pelajaran Bahasa Indonesia. Selanjutnya setelah shalat Jumat pukul 13.30 hingga 15.30 wib menguji mata pelajaran Pendidikan Kewarganegaraan.
“Meski berjalan lancar, ada beberapa masalah terjadi pada ujian kali ini. Pertama, masih ada peserta yang tidak mengikuti ujian, dari PKBM SKB hanya 16 siswa yang mengikuti ujian. Kedua, pada hari pertama sesi pertama Ponpes Waratsatul Anbiya’ dihadapkan dengan listrik padam selama 15 menit,” sambung Amri Yulis
“Semoga semua peserta ujian berhasil lulus dan bisa dapat ijazah, sehingga kelak mereka dapat melanjutkan pendidikan secara nasional sesuai pilihan mereka hingga ke Perguruan Tinggi,” pungkasnya. (rpe)
Tags:
Related Posts
DPK Gelar Penilaian Pengelola Perpustakaan Tingkat SD/MI dan SMP/MTs se-Kota Solok
SDN 03 Kampung Jawa : Indahnya Berbagi Dengan Sedekah Subuh
SDN 03 Kampung Jawa Gelar Family Gathering sebagai Wadah untuk Membina Kekompakan
Lapor on the Street, Diskominfo Gencarkan Sosialisasi Layanan Aduan Online
Pelantikan Duta Anti Narkoba SMPN 5 Kota Solok