Solok ( MC Kota Solok ) – Wakil Walikota Solok membuka Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) 2018 Tingkat Kecamatan di Kecamatan Lubuk Sikarah Kota Solok, kamis (16/2).
Pembukaan musrenbang tahun 2018 kecamatan lubuk sikarah hadiri oleh Camat Lubuk Sikarah, BAPPEDA Kota Solok, Lurah di Kecamatan Lubuk Sikarah, dan Tokoh masyarakat.
Wawako Menyampaikan agar Musrenbang ini semoga dapat dijadikan forum diskusi antar warga dan Pemerintah Kota Solok mengenai kebutuhan pembangunan daerah agar dapat memutuskan prioritas pembangunan jangka pendek yang disesuaikan dengan keinginan masyarakat Lubuk Sikarah.
Pada kesempatan tersebut Camat Lubuk Sikarah Drs hendri M.SI juga menyampaikan agar permasalahan tanah yang selama ini sering menjadi kendala dalam pelaksanaan kegiatan agar dapat diselesaikan secepatnya sehingga tidak menghambat pelaksanaan pembangunan, jelasnya.
Musrenbang Kecamatan merupakan forum musyawarah antar para pemangku kepentingan untuk membahas dan menyepakati langkah-langkah penanganan program kegiatan prioritas yang tercantum dalam Daftar Usulan Rencana Kegiatan Pembangunan Kelurahan yang diintegrasikan dengan prioritas pembangunan Kota Solok di wilayah Kecamatan Lubuk Sikarah, yang dikoordinasikan oleh Bappeda Kota Solok dan dilaksanakan oleh Camat (FR).
Tags:Related Posts
Transformasi Digitalisasi Pelayanan Publik bagi Aparatur Pelaksana di Pemko Solok
Pemko Solok Terima Penghargaan Penyelenggaraan Statistik Sektoral Terbaik
DPMPPA Gelar Pelatihan Konvensi Hak Anak Tahun 2023
Balitbang Kota Solok Selenggarakan Lomba Inovasi Makanan Khas Solok (Nasi Asok)
Dibuka Wamenaker RI, Job Fair Kota Solok Hadirkan 88 Perusahaan
No Responses