Jamaah Masjid Al Maghfirah Lapas Kelas II B Solok Dikunjungi Tim Safari Ramadan

Solok, (InfoPublikSolok) - Tim XIII Safari Ramadan Kota Solok mengunjungi masjid Al Magfirah Lapas Kelas IIB Solok di Kelurahan Laing Kota Solok, Selasa (4/3).
Kunjungan ini merupakan bagian dari program Pemerintah Kota Solok yang mengadakan safari Ramadhan ke masjid- masjid yang ada di Kota Solok. Tim Safari Ramadhan Pemerintah Kota Solok tahun ini dibagi menjadi 19, yang diikuti Kepala Daerah, unsur Forkopimda, Sekda, Anggota DPRD, Kepala OPD, BUMN/BUMD untuk mengunjungi 57 masjid yang tersebar di 13 kelurahan yang ada di Kota Solok.
Pada hari ke-2 pelaksanaan safari Ramadhan, Asisten III Setda Bidang Administrasi Umum, Zulfadrim memimpin Tim XIII Kota Solok bersilaturahmi dengan jamaah tarawih Al Maghfirah Lapas Kelas II B Solok.
Hadir juga mendampingi, Anggota DPRD Kota Solok, Wazadly, Kabag Oraganisasi, Lusya Adelina, Direktur RSUD Serambi Madinah, Dessy Syafril, Kepala Samsat Kota Solok, Adrian Fatriska, Komisioner Bawaslu Kota Solok Eka Rianto, beserta awak media selaku tim peliput.
Asisten III kota Solok Zulfadrim sebagai ketua tim mengatakan tujuan kunjungan Tim Safari Ramadhan adalah untuk memberikan informasi program-program pembangunan di Kota Solok. Selain itu, kunjungan TSR untuk meningkatkan silaturrahmi dan bertatap muka dengan jamaah yang terdiri dari petugas Lapas dan warga binaan.
"Tim XIII Safari Ramadhan Kota Solok, mewakili pemerintah, hadir di sini untuk kegiatan safari menyampaikan bahwa Pemko Solok akan menanggung tagihan air PDAM seluruh masjid dan mushala yang ada di Kota Solok," tutur Zulfadrim.
Selain itu, ia menyampaikan kepada warga Binaan setiap warga kota solok yang memiliki KTP Kota Solok menerima BPJS Kesehatan gratis.
Selai itu pekerja rentan dan berseiko juga akan dimasukkan kedalam BPJS Ketenagakerjaan yang programnya nanti akan dijalankan dengan mempertimbangkan skala prioritas.
"Untuk menyejahterakan warga Kota Solok dan banyak lagi program-program pemerintah yang tak bisa kami sampaikan satu persatu karna mengingat waktu," ungkapnya
Disisi lain Kalapas Kelas IIB Solok mewakili warga binaan menyampaikan aspirasi kepada tim Ramadan Pemerintah Kota Solok. Ia menyampaikan agar Pemda Kota Solok dapat mendukung program Lapas. Saat ini Lapas mempunyai program warga binaan yang tidak lulus sekolah, akan dilatih dan dididil untuk mendapatkan Ijazah Pendidikan seperti paket A,B,dan C.
"Sehingga ijazah ini nantinya, dapat menjadi modal bagi warga binaan disaat mereka kembali ke tengah masyarakat," tutup Kalapas II B Solok.
Arsip Berita