MTsN Kota Solok Laksanakan Upacara HUT RI ke-79 dengan Semangat Kemerdekaan

MTsN Kota Solok Laksanakan Upacara HUT RI ke-79 dengan Semangat Kemerdekaan

Solok, (InfoPublikSolok) – Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) Kota Solok melaksanakan upacara peringatan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia (HUT RI) ke-79 dengan penuh khidmat di halaman madrasah pada hari ini, 17 Agustus 2024. Upacara ini diikuti oleh seluruh siswa kelas 7 s.d 9, guru, dan staf MTsN dengan semangat kebangsaan yang tinggi.

Kepala MTsN Kota Solok bertindak sebagai Inspektur Upacara dengan Komandan Upacara Andrizon. Upacara dimulai tepat pukul 08.00 WIB dengan pengibaran bendera Merah Putih oleh petugas upacara yang terdiri dari siswa-siswi terpilih. Pengibaran bendera diiringi dengan lagu kebangsaan Indonesia Raya yang dibawakan oleh paduan suara MTsN.

Kepala MTsN Kota Solok, Marta Rinalson, membacakan sambutan Menteri Agama RI mengajak seluruh peserta untuk merenungkan makna kemerdekaan dan mengenang jasa-jasa para pahlawan.

“Bagi ASN Kementerian Agama, HUT RI adalah spirit menjaga harmoni Indonesia. Inilah bukti syukur Kemerdekaan, kita lahir dengan ide dan gagasan besar untuk menjalankan pelayanan kepada masyarakat, memastikan bahwa setiap kebijakan dan program menyentuh seluruh lapisan masyarakat, dan menguatkan fondasi keberagamaan dalam bingkai kehidupan berbangsa dan bernegara,” sampainya.

“Hari ini, kita berkumpul untuk merayakan kemerdekaan yang telah diperjuangkan oleh para pahlawan. Marilah kita jadikan momen ini sebagai inspirasi untuk terus berusaha dan berkarya demi kemajuan bangsa,” ajaknya.

Selanjutnya Marta Rinalson mengatakan, upacara ini tidak hanya sebagai bentuk perayaan, tetapi juga sebagai sarana untuk menanamkan rasa cinta tanah air kepada generasi muda dan semangat kemerdekaan ini terus membara di hati setiap siswa. 

Usai amanat, upacara dilanjutkan dengan pembacaan teks Proklamasi Kemerdekaan yang dibacakan oleh Syefrizal, diikuti dengan doa bersama yang dipimpin oleh ustad Defit Arison. Dalam doanya, ustad Defit memohon agar negara Indonesia selalu dalam lindungan Tuhan Yang Maha Esa dan terus diberikan kemajuan serta kedamaian.

Pelaksanaan upacara yang penuh khidmat itu berhasil menciptakan suasana peringatan HUT RI ke-79 yang berkesan dan menginspirasi bagi seluruh peserta.


Komentar

Tinggalkan komentar