Pembersihan Halaman Balai Kota Solok Jelang Upacara Hari Kebangkitan Nasional 2025

Pembersihan Halaman Balai Kota Solok Jelang Upacara Hari Kebangkitan Nasional 2025

Solok, (InfoPublikSolok) - Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Solok melaksanakan kegiatan pembersihan halaman Balai Kota Solok yang akan digunakan sebagai lokasi upacara peringatan Hari Kebangkitan Nasional pada 20 Mei 2025.

Kegiatan ini dilakukan atas permintaan Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Solok selaku penanggung jawab pelaksanaan upacara, yang mengajukan permohonan bantuan untuk pemotongan rumput dan pembersihan area halaman Balai Kota.

Sebanyak 15 personel DLH diterjunkan untuk melakukan berbagai kegiatan pembersihan, meliputi pemotongan rumput lapangan, pembersihan seluruh area lapangan, serta pembersihan drainase di sekitar halaman Balai Kota.

Langkah ini bertujuan untuk memastikan upacara berjalan lancar, tertib, dan khidmat tanpa gangguan dari kondisi lingkungan yang tidak terawat, seperti rumput yang mulai meninggi atau sampah yang berserakan.

"Mesin pemotong rumput serta satu unit becak motor pengangkut sampah juga kami kerahkan guna memastikan area sekitar lapangan bersih dan nyaman saat upacara berlangsung," ujar Kepala Bidang Persampahan DLH Kota Solok, Asril, di lokasi kegiatan, Minggu (18/5).

“Jika lokasi tidak bersih dan rumput tumbuh terlalu tinggi, tentu akan mengganggu pandangan peserta, sehingga dikhawatirkan upacara tidak berlangsung dengan khidmat,” tambahnya.


Komentar

Tinggalkan komentar