TSR IX Paparkan Program Pembangunan Strategis Kota Solok di Masjid Al-Munawarah

TSR IX Paparkan Program Pembangunan Strategis Kota Solok di Masjid Al-Munawarah

Solok, (InfoPublikSolok) - Tim Safari Ramadhan (TSR) IX yang diketuai oleh Wakil Ketua DPRD Kota Solok, Amrinof Dias Dt.Ula Gadang jumpai jemaah tarawih Masjid Al-Munawarah, Kampung Baru, Kelurahan Nan Balimo, Selasa (4/3).

Hadir juga Staf Ahli Wako Bidang Kemasrakatan dan SDM, Arjuna Anwar Nani, Kepala Dinas Lingkungan Hidup, Edrizal, Rektor STAI SNI Solok, M.Hidayat Ediz, Kepala Lapas, Jepri Ginting, Ketua KPU Kota Solok, Ariantoni, dan tim peliput media pikiransumbar.com, Deny Dwi Putra dan Meri Yanti dari PRnewspresisi.com.

Ketua Tim IX, Amrinof Dias, Dt. Ula Gadang, dalam sambutannya mengatakan, Pemerintah Daerah melaksanakan kunjungan ke masjid-masjid yang ada di Kota Solok melalui Tim Safari Ramadhan yang terbagi dalam 19 tim.

Kunjungan Tim Safari Ramadhan Kota Solok bertujuan untuk meningkatkan silaturahmi sekaligus bertatap muka dan berdialog dengan jemaah atau masyarakat di sekitar masjid dalam rangka mendapatkan masukan langsung dari masyarakat demi kemajuan Kota Solok.

Ditambahkan Amrinof, selain itu kunjungan tim safari Ramadhan juga bertujuan untuk mengetahui permasalahan-permasalahan yang terjadi di tengah-tengah masyarakat untuk dicarikan solusinya.

Kunjungan tim safari Ramadan juga dimanfaatkan untuk menyampaikan rencana program-program pembangunan strategis dari pemerintah daerah sehubungan dengan pelaksanaan tugas pemerintahan pembangunan dan kemasyarakatan di Kota Solok di tahun 2025-2030.

Pada kesempatan tersebut, Amrinof juga menyampaikan keberhasilan pembangunan di Kota Solok, seperti GOR H. Marah Adin di Kelurahan Laing, pembangunan RSUD Serambi Madinah, dan telah selesainya pembangunan sejumlah masjid baru di Kota Solok.

"Alhamdulillah kabar baik untuk masjid dan musala se-Kota Solok, mulai tanggal 1 Maret 2025, pemerintah daerah menggratiskan pembayaran air PDAM," ungkap Amrinof.

Setelah mendengarkan usul saran dari jemaah, TSR IX menyerahkan bantuan Pemko Solok ke pengurus Masjid Al-Munawarah Kampung Baru Kelurahan Nan Balimo sebesar Rp4 juta. 

Wakil Ketua Pengurus Masjid Al-Munawarah, Rifnal mengucapkan terima kasih atas kunjungan Tim Safari Ramadhan IX dan bantuan yang diberikan.


Komentar

Tinggalkan komentar